
BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi - Wisata Pantai Gumuk Kantong baru-baru ini menerima penghargaan dari Pemerintah melalui Kemenparekraf Republik Indonesia atas prestasinya sebagai Desa Binaan Kemenparekraf RI dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia, Desa Wisata Simbol Kebangkitan Ekonomi Nasional.
Penyerahan penghargaan ini secara simbolis diberikan saat acara Gebyar Suro 2023 di lokasi wisata Gumuk Kantong, Senin (7/8/2023). Piagam diserahkan oleh Juwari, selaku Asosiasi Pokdarwis Banyuwangi, kordinator wilayah (korwil) tengah kepada Ketua Pokdarwis Gumuk Kantong Susianto dan disaksikan oleh Irianto SH., Selaku penasehat Pokdarwis sekaligus sebagai Anggota DPRD kabupaten Banyuwangi dari fraksi PDI-P.
Dahulu wisata yang terletak di Desa Sumbersewu, Kecamatan Muncar ini dikenal sebagai tempat yang sepi dan kerap digunakan oleh orang-orang untuk yang berpesta miras. Kini Pantai Gumuk Kantong Muncar telah mengalami perubahan drastis. Semua berkat kerja keras masyarakat setempat yang membentuk Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) Gumuk kantong, tempat ini telah mengalami transformasi luar biasa.
Sejak adanya Pokdarwis, program atraksi pariwisata di Gumuk Kantong berkembang dengan adanya ragam kuliner dan atraksi hiburan seni budaya lokal. Hadirnya berbagai atraksi tersebut tidak terlepas dari peran para pengurus Pokdarwis yang menginisiasi ide-ide atraksi baru agar pengembangan pariwisata di Pantai Gumuk Kantong tidak berjalan secara monoton.
Koordinasi dengan masyarakat, Pokmas, KUB juga aktif dilakukan dalam membangun fasilitas di lokasi wisata sehingga segala yang menjadi kebutuhan pengunjung disana dapat terpenuhi, misalnya warung-warung kuliner, mushola, tempat parkir dan kamar mandi, demikian pula untuk kegiatan-kegiatan seperti atraksi seni musik dan tari wisata sudah didukung dengan adanya berbagai fasilitas seperti bangunan pendopo yang luas dan sudah dilengkapi penerangan yang cukup.
Dengan penuh dedikasi, Pokdarwis Gumuk Kantong berhasil mengubah wajah pantai ini. Pengelolaan yang baik dan upaya kolektif para warga setempat, bersama Polmas dan KUB telah mendorong pertumbuhan pesat dalam sektor pariwisata. Pengunjung dari berbagai daerah datang berbondong-bondong untuk menikmati keindahan Pantai Gumuk Kantong yang kini semakin berkembang.
Koordinator Wilayah Tengah, Asosiasi Pokdarwis Banyuwangi Juwari menyatakan bahwa keseriusan dan kolaborasi antara Pokdarwis Gumuk Kantong dengan pemerintah desa, stakeholder dan masyarakat setempat telah membawa dampak positif dalam pengembangan ekonomi sektor pariwisata kreatif di daerah ini. Penghargaan ini merupakan bukti konkret bahwa kerja keras dan komitmen Pokdarwis Gumuk Kantong patut diapresiasi.
Ketua Pokdarwis Gumuk Kantong, Susianto mengucapkan terima kasih kepada pemerintah atas dukungannya, dan mengungkapkan harapan besar agar bimbingan dan komunikasi yang baik terus terjalin untuk menciptakan destinasi unggulan di Banyuwangi.
Anggota DPRD kabupaten Banyuwangi, Irianto S.H., mengatakan Semoga prestasi Pantai Gumuk Kantong Muncar Banyuwangi menjadi inspirasi bagi komunitas-komunitas Pokdarwis lainnya.
"Semangat untuk terus berkarya, tentunya akan meningkatkan perekonomian di desa melalui sektor pariwisata dan membawa perubahan masyarakat setempat menjadi lebih baik," kata Irianto.
Dirinya berharap untuk tahun depan wisata ini harus lebih berkembang lagi. "Maka dari itu kita semua harus lebih kompak dan rukun, tanamkan selalu kerjasama dan gotong-royong antar sesama pengurus dan warga sekitar," tutupnya. (*)