Polisi Melakukan Olah TKP Laka Lantas di Perempatan Cungking (Foto: Istimewa/BWI24Jam)
BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi – Kecelakaan lalu lintas terjadi di simpang empat Cungking, Jalan Gajah Mada, Kelurahan Mojopanggung, Kecamatan Giri, Banyuwangi, Rabu (14/1/2026) dini hari. Insiden ini melibatkan mobil KIA Pregio dan sebuah pikap Suzuki.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi, Ipda Andi Restu Darmawan, mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 00.10 WIB. Saat itu, mobil KIA Pregio bernopol DK-71XX-XX yang dikemudikan MW (35), warga Rogojampi, melaju dari arah selatan ke utara dengan membawa 11 penumpang.
“Ketika sampai di simpang empat Cungking, kondisi lampu lalu lintas dalam keadaan kuning dari keempat arah,” ujar Andi, Rabu (14/1/2026).
Pada saat bersamaan, dari arah timur ke barat melaju mobil pikap Suzuki bernopol P-81XX-XX yang dikemudikan MR (36), warga Kecamatan Kalipuro. Karena jarak kedua kendaraan sudah terlalu dekat dan sama-sama tidak dapat menghindar, tabrakan pun tak terelakkan.
Beruntung, kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa maupun korban luka. Namun, benturan keras mengakibatkan kedua kendaraan mengalami kerusakan.
“Tidak ada korban meninggal maupun luka-luka. Kerugian hanya berupa kerusakan materi pada kedua kendaraan,” jelas Andi.
Hingga saat ini, Satlantas Polresta Banyuwangi masih melakukan pemeriksaan terhadap para saksi guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut. (ep)

