Kedua Nelayan Ditemukan Selamat dan Dievakuasi oleh Petugas di Pos Pelabuhan Rakyat Blimbingsari (Foto: Istimewa/BWI24Jam)
BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi - Dua orang nelayan asal Blimbingsari, Kabupaten Banyuwangi, sempat dicari keberadaannya akibat angin kencang dan cuaca ekstrem di perairan Selat Bali pada Rabu (21/1/2026) dini hari.
Kedua nelayan tersebut masing-masing bernama Hariyadi, yang melaut menggunakan perahu merah bernama Perahu Gesit, dan Samsuri dengan perahu oranye bernama Perahu Fahila.
Keduanya diketahui berangkat melaut pada Selasa (20/1/2026) malam. Mereka merupakan anggota Kelompok Usaha Bersama (KUB) Kuda Laut, Dusun Bantengan, Desa/Kecamatan Blimbingsari, Banyuwangi.
Babinpotmar Pos AL Blimbingsari, Sertu Wahab, melaporkan bahwa kedua nelayan berhasil ditemukan dalam kondisi selamat pada Rabu pagi. Namun, akibat ganasnya ombak, kedua perahu yang digunakan dilaporkan tenggelam.
“Dalam keadaan selamat, untuk material dua perahu tenggelam di perairan Selat Bali,” kata Sertu Wahab.
Kedua nelayan selanjutnya dievakuasi ke Pos Pelabuhan Rakyat Blimbingsari untuk mendapatkan perawatan medis sebelum dipulangkan dan diserahkan kembali kepada pihak keluarga. (rq)

