Gagal Salip Truk, Pelajar Banyuwangi Meninggal Dunia Ditempat, Begini Kronologinya!

web_cv.jpg Sepeda motor Yamaha R15 milik korban, saat di evakuasi oleh warga setempat.(FOTO: Istimewa)

BWI24JAM,BANYUWANGI.  -Seorang pengendara sepeda motor Yamaha R15 nopol DR-2916-RC meninggal dunia usai tertabrak truk kontainer di Jalan Raya Banyuwangi - Situbondo, masuk Desa Bulusan, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, pada Jumat (20/1/2023).

"Korban meninggal dunia di TKP dan kemudian korban dibawa ke RSUD Blambangan," ujar Ipda Wahid Hasyim Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi.

Kronologi kecelakaan dijelaskan oleh Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi karena pengemudi diduga kurang berhati-hati saat mendahului.

Korban yang diketahui seorang pelajar MAN 1 Banyuwangi bernama DS (19) ini berkendara dari arah utara ke ke selatan, di depannya melaju sepeda motor Honda Vario P-2238-RM, yang juga berusaha mendahului kendaraan truk kontainer dari sebelah kanan.

"Sesampainya di TKP, Honda Vario dan Yamaha R15 ke arah kanan mendahului Truk Kontainer. Kemudian motor Honda Vario mengurangi kecepatan sehingga motor Yamaha R15 mengurangi kecepatan akan tetapi karena jarak yang terlalu dekat akhirnya motor Yamaha R15 menumbur bagian belakang motor Honda Vario," terangnya.

Masih Ipda Wahid Hasyim, kemudian motor Honda Vario oleng ke arah kanan dan motor Yamaha R15 oleng ke arah kiri kemudian menumbur bagian ban belakang Truk Kontainer. Akibatnya korban meninggal dunia dan kemudian korban dibawa ke RSUD Blambangan.  

"Korban DS mengalami luka parah pada kepala dan meninggal dunia," tandasnya. (rq)