Momen Pergantian Kapolresta Banyuwangi, Pisah Sambut Berlangsung Khidmat

1poll.jpg Kapolresta Banyuwangi Lama Kombes Pol Rama Diarak Personel dan Kapolresta Baru Kombes Pol Rofiq Disambut (Foto: Istimewa/BWI24Jam)

BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi - Polresta Banyuwangi menggelar kegiatan pisah sambut Kapolresta Banyuwangi yang berlangsung dalam suasana keakraban, Sabtu (10/01/2026).


Acara tersebut menandai serah terima jabatan dari Kapolresta Banyuwangi sebelumnya, Kombes Pol Rama Samtama Putra, kepada pejabat baru, Kombes Pol Rofiq Ripto Himawan. Kegiatan dimulai sekitar pukul 08.00 WIB dan dihadiri jajaran perwira serta para kapolsek di lingkungan Polresta Banyuwangi.


Rangkaian acara pisah sambut dilaksanakan secara formal melalui kegiatan farewell. Seusai acara, hujan gerimis turun di kawasan Mapolresta Banyuwangi dan mengiringi berakhirnya prosesi pergantian pimpinan tersebut.


Dalam sambutannya, Kombes Pol Rama Samtama Putra menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin selama masa tugasnya di Banyuwangi.


"Banyuwangi bukan sekadar tempat tugas bagi saya, tapi sudah menjadi rumah kedua. Kerjasama antara Polri, Pemerintah Daerah, dan masyarakat di sini sangat luar biasa,” ujar Rama dalam sambutan perpisahannya.


Selama menjabat, Kombes Pol Rama Samtama Putra dikenal aktif menjalin kedekatan dengan masyarakat serta menjalankan upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban di wilayah Banyuwangi.


Sementara itu, Kapolresta Banyuwangi yang baru, Kombes Pol Rofiq Ripto Himawan, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan berbagai program yang telah berjalan. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


“Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat. Fokus kami adalah memastikan Banyuwangi tetap aman, nyaman, dan menjadi pelayan masyarakat yang presisi,” kata Rofiq.


Pergantian pimpinan tersebut diharapkan dapat menjaga kesinambungan pelayanan kepolisian serta stabilitas keamanan di wilayah Banyuwangi. (*)