Pencarian Seorang Pria Hanyut Terbawa Arus Sungai Secawan Banyuwangi

IMG-20220628-WA0032.jpg Tangkapan layar video proses pencarian di sungai Secawan

BWI24JAM,BANYUWANGI. - TIM SAR Banyuwangi melakukan pencarian terhadap korban hanyut di sungai Secawan, Desa Dadapan, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, Selasa (28/06/2022). Korban tenggelam berjumlah satu orang.

Berdasarkan keterangan yang dihumpun dari SAR Banyuwangi & Polsek Kabat korban yang terbawa arus sungai atas nama Hamid. Pria berumur 64 itu merupakan warga Desa Dadapan, Kecamatan Kabat.

Menurut keterangan dari pihak keluarga, pada hari Senin (27/06/2022) sekira pukul 08:00 WIB, korban pamitan pergi ke sungai untuk buang air besar.

Hingga siang korban ditunggu tak kunjung kembali ke rumah. Lalu keluarga berinisiatif untuk menyusul ke sungai dan ternyata korban tidak ada.

Adapun saksi mata Muslimin (50) di hari Senin melihat korban sedang berada di sungai dan melihat sandal milik korban di pinggir sungai.

Selanjutnya, keesokan harinya pada hari ini Selasa (28/06/2022), keluarga korban mencari dan mendapati sandal korban ada di pinggir sungai Secawan. Seperti yang dituturkan saksi Muslimin.

Atas kejadian tersebut kemudian keluarga melaporkan kejadian atas kehilangan salah satu keluarganya ke Polsek Kabat.

Kapolsek Kabat AKP Sumono membenarkan kejadian tersebut. Sejak jam 8 pagi mulai dilakukan proses pencarian oleh Tim SAR, personil Polsek dan Koramil Kabat, BPBD Banyuwangi, Ambulance RAPI, RAPALA, dan warga sekitar.

“Sejak pagi tadi mulai proses pencarian dan semoga saja korban ditemukan dengan keadaan baik-baik saja,” ujarnya, Selasa (28/06/2022).

Sekadar informasi, cuaca di Banyuwangi sendiri belakangan ini dodominasi hujan sehingga membuat kondisi aliran sungai cukup deras. Namun upaya pencarian korban hanyut tersebut masih terus dilakukan.(*RQ)