BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi - Calon Bupati Banyuwangi petahana Ipuk Fiestiandani Azwar Anas, mengunjungi Kantor DPC Partai Demokrat Banyuwangi, di Jalan Kepiting, Kelurahan Tukangkayu, pada Jumat (29/11/2024).
Dalam kunjungan tersebut, Ipuk bersama Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto, menunjukkan keyakinan tinggi terkait kemenangan pasangan calon nomor urut 1, Ipuk-Mujiono, dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Banyuwangi di Pilkada serentak 2024.
Keduanya sepakat bahwa hasil hitung cepat (Quick Count) LSI Denny JA serta penghitungan manual menggunakan form C1 oleh tim internal Partai Demokrat telah mengindikasikan kemenangan yang signifikan.
Michael memastikan bahwa Demokrat sebagai partai pengusung akan tetap mengawal seluruh proses hingga keputusan resmi ditetapkan oleh KPU Banyuwangi.
Baik berdasar hitung cepat atau Quick Count LSI Denny JA, maupun perhitungan manual form C1 yang dilakukan internal Partai Demokrat.
“Penghitungan manual dengan form C1 juga kami lakukan. Selisih kemenangan Ipuk-Mujiono, cukup besar, 30 ribu suara lebih,” tegas Michael.
Namun, ia menambahkan bahwa tingkat partisipasi pemilih yang hanya mencapai sekitar 59 persen menjadi salah satu tantangan dalam Pilkada 2024. Michael menduga, sebagian masyarakat tidak menggunakan hak pilih karena merasa kemenangan Ipuk sudah pasti.
“Ada pula sebagian masyarakat yang menunggu adanya serangan fajar, tapi kami kan tidak melakukan itu,” ujarnya.
Ipuk sendiri menyatakan tetap menunggu hasil rekapitulasi resmi dari KPU Banyuwangi, meskipun data sementara dari hitung cepat versi LSI Denny JA unggul, yakni Ipuk-Mujiono meraih 52,4% suara, sementara pasangan calon nomor urut 02 Ali Makki dan Ali Ruchi 47,6% suara.
“Andaikan tingkat kehadiran di Pilkada Banyuwangi bisa atas 60 persen, kemungkinan hasilnya bisa lebih baik,” ujar Ipuk.
Selain itu, Ipuk memuji peran penting Michael Edy Hariyanto dan DPC Partai Demokrat Banyuwangi dalam mendukung pasangan Ipuk-Mujiono. Menurutnya, Michael secara konsisten menggerakkan konstituennya untuk memberikan dukungan penuh.
“Setiap kegiatan Pak Michael selalu mengajak konstituennya untuk mendukung Ipuk-Mujiono. Ini adalah kekuatan bagi kami,” pungkas Ipuk.
Kunjungan Ipuk ke kantor Demokrat berlangsung kondusif. Seluruh pengurus inti partai, anggota Fraksi Demokrat DPRD Banyuwangi, hingga Ketua PAC dari seluruh kecamatan turut menyambut kedatangannya. (rq)