Warga Singojuruh Amankan Terduga Maling Motor, Pelaku Asal Bandung Ngaku Alami Gangguan Jiwa

1kaoaiu.jpg Terduga Pelaku Beserta Barang Bukti Diamankan di Mapolsek Singojuruh, Banyuwangi (Foto: Polsek Singojuruh/BWI24Jam)

BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi – Seorang pria yang diduga melakukan percobaan pencurian sepeda motor diamankan warga di Dusun Gebang, Desa Benelan Kidul, Kecamatan Singojuruh, Banyuwangi, Kamis (15/01/2026) kemarin. Terduga pelaku kemudian diserahkan ke Polsek Singojuruh untuk penanganan lebih lanjut.


Terduga pelaku diketahui bernama Arjuna (45), warga Desa Cibeurem, Kecamatan Banjar, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten. Ia diamankan warga setelah kepergok berada di atas sepeda motor milik warga yang terparkir di teras rumah.


Kapolsek Singojuruh AKP Achmad Rudy mengatakan, peristiwa bermula saat korban memarkir sepeda motor Honda Beat warna hitam di teras rumah orang tuanya dalam kondisi terkunci setir.


“Sekitar satu jam kemudian, korban melihat terduga sudah duduk di atas sepeda motornya. Saat ditegur, terduga langsung melarikan diri hingga akhirnya berhasil diamankan warga,” ujar AKP Achmad Rudy.


Warga yang mendengar teriakan “maling” langsung membantu melakukan pengejaran. Terduga kemudian diamankan dan dibawa ke rumah Kepala Desa Benelan Kidul sebelum akhirnya diserahkan ke polisi.


Dari hasil pemeriksaan awal, terduga tidak membawa identitas diri dan saat diinterogasi menunjukkan perilaku berbicara tidak nyambung, diduga mengalami gangguan kejiwaan.


“Yang bersangkutan tidak bisa menjelaskan identitas maupun asal-usulnya secara jelas. Hasil identifikasi juga tidak ditemukan dalam data kependudukan,” jelasnya.


Dalam kasus ini, polisi mengamankan satu unit sepeda motor Honda Beat sebagai barang bukti. Namun korban memutuskan tidak menempuh jalur hukum dan telah membuat surat pernyataan.


“Karena korban tidak menuntut secara hukum dan melihat kondisi terduga, rencana tindak lanjut kami adalah menyerahkan yang bersangkutan ke Dinas Sosial Kabupaten Banyuwangi,” pungkas AKP Achmad Rudy. (ep)