Dedikasi Rahmad Maulizar, Bawa Harapan Baru untuk Anak-Anak Penderita Bibir Sumbing di Aceh

rahmad_maulizar_aceh.jpg Rahmad Maulizar dan Minibusnya dalam Memberi Layanan Operasi Gratis Bibir Sumbing dan Langit-langit Mulut di Aceh (Foto: SmileTrainIndonesia)

BWI24JAM.CO.ID, Aceh - Di balik kesibukannya berkeliling dari satu desa ke desa lainnya di Aceh, Rahmad Maulizar menyimpan cerita inspiratif yang penuh perjuangan. Pria kelahiran Meulaboh, 20 September 1993, ini bukan sekadar pekerja sosial biasa.


Ia adalah sosok yang memberikan harapan baru dan senyuman bagi anak-anak penderita bibir sumbing dan langit-langit mulut di Aceh, yang menjalani kehidupannya dengan kondisi yang serupa selama 18 tahun sebelum menjalani operasi pada 2011.


Setelah merasakan perubahan hidup yang luar biasa, Rahmad mengabdikan dirinya di Smile Train Indonesia sejak 2008, sebuah lembaga yang bekerja sama dengan Rumah Sakit Malahayati Banda Aceh untuk menyediakan layanan operasi gratis bagi mereka yang membutuhkan.


Dengan minibusnya yang penuh foto-foto “sebelum dan sesudah” operasi pasien, Rahmad menyebarkan pesan penting kepada masyarakat bahwa bibir sumbing bukan akhir dari segalanya.


"Saya tahu bagaimana rasanya hidup dengan bibir sumbing. Saya ingin membantu anak-anak lain agar mereka tidak mengalami hal yang sama seperti saya," ujar Rahmad.


Setiap bulan, puluhan pasien mendapatkan sentuhan ajaib dari Dr. M. Jailani, SpBP-RE (K), dokter bedah plastik yang bekerja sama dengan Smile Train untuk operasi bibir sumbing dan langit-langit mulut secara gratis.


Di tengah medan berat dan jarak jauh, Rahmad terus menjelajah setiap penjuru Aceh, menjangkau mereka yang tidak memiliki akses informasi atau bantuan medis. Melalui pendekatan personal, ia menemui para orang tua, memberi pemahaman tentang prosedur operasi dan dampak positifnya.


"Alhamdulillah, banyak orang tua yang tertarik dan mempercayakan anak-anak mereka untuk dioperasi," ucapnya, seperti dilansir dari Viva.co.id.


Hingga pertengahan 2019, upaya Rahmad membawa perubahan nyata bagi lebih dari 3.200 anak di Aceh. Menjadikan senyuman mereka sebagai bukti bahwa Rahmad berhasil membawa harapan hidup baru. Di tahun 2021, Rahmad Maulizar mendapat apresiasi dari Astra International dalam SATU Indonesia Awards kategori kesehatan. (rq)



Oleh: Miftahur Rizqi (Riqi)