Latihan Tiap Hari-Pantang Es & Gorengan, Cinta Qieta Raih Juara 1 Nembang di Festival Literasi Using

4mmsm.jpg Pelajar dari Sempu Juara 1 Lomba Nembang dan Juara 2 Lomba Maca Geguritan di Festival Literasi Using Banyuwangi 2025 (Foto: Istimewa/BWI24Jam)

BWI24JAM.CO.ID, Banyuwangi - Rasa bangga dan haru terpancar dari wajah Cinta Qieta Berliana Putry, siswi kelas 8A SMP Muhammadiyah 7 Sempu (SMP MUTU) Banyuwangi, setelah dinobatkan sebagai Juara 1 Lomba Nembang dalam ajang Festival Literasi Using Banyuwangi 2025 yang digelar Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi, Sabtu (1/11/2025) di Selumbari.


Perjuangan Cinta tidak mudah. Demi tampil maksimal, ia harus menjalani latihan intens setiap hari selama seminggu penuh dan menjaga pola makan agar suara tetap stabil.


“Rutin latihan menyanyi setiap hari, mulai dari vokal, gestur, hingga penghayatan. Jujur, saya belum pernah dengar lagu Kali Elo sebelumnya, jadi harus benar-benar fokus latihan,” tutur Cinta kepada BWI24Jam.


Tak hanya berlatih, Cinta juga disiplin menjaga kesehatan vokalnya. “Saya hindari minum air es dan gorengan biar suara tetap prima. Alhamdulillah, ini pertama kali ikut lomba nembang Using dan langsung juara 1,” ungkapnya penuh syukur.


Lagu Using Banyuwangian yang dibawakan Cinta berjudul Kali Elo, ciptaan BS Noerdian/Andang CY, ia pilih karena sesuai dengan karakter vokalnya. Suaranya yang lembut namun kuat membuat penampilan Cinta berhasil memukau dewan juri dan penonton.


Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan Banyuwangi, Alfian, yang hadir mewakili Kepala Dinas Pendidikan Suratno, mengatakan bahwa festival ini bertujuan menumbuhkan kecintaan pelajar terhadap budaya lokal Using.


“Harapan kami, kegiatan ini menjadi momentum memperkuat karakter dan jati diri kita. Banyuwangi harus maju tanpa kehilangan akar budayanya,” ujar Alfian saat sambutan.


Lomba Nembang merupakan salah satu dari tujuh cabang lomba dalam Festival Literasi Using, di antaranya Geguritan (Puisi Using), Ngewer (Komedi Tunggal), Nulis Cerito Using, Cerito (Mendongeng), Menyanyi Lagu Using, Pidato Bahasa Using, dan Memengan Sandiworo.


Prestasi Cinta semakin membanggakan karena sekolahnya juga meraih Juara 2 Lomba Maca Geguritan, lewat penampilan Lintang Airlangga Setyano.


“Semoga kemenangan ini jadi langkah awal untuk terus mengembangkan bakat saya di dunia musik, dan menginspirasi teman-teman lain agar berani bermimpi dan berusaha,” pungkas Cinta.


Festival Literasi Using 2025 diharapkan bukan sekadar ajang lomba, tetapi juga wadah pelestarian budaya daerah agar tetap hidup dan dicintai generasi muda Banyuwangi. (rq)